21 Kandungan Serta Manfaat Buah Kiwi Bagi Kecantikan dan Kesehatan

Buah kiwi pasti pernah kamu dengar. Apakah kamu pernah merasakan buah Kiwi? Buah kiwi memiliki bentuk yang mirip dengan buah Sawo yakni berwarna cokelat, daging buahnya berwarna hijau terang dan bisa langsung dimakan.

Kiwi merupakan jenis buah yang berasal dari dataran China dan sekitarnya. Buah ini termasuk kedalam jenis yang mirip dengan anggur, sebab berbentuk bulat lonjong dan memiliki tekstur lembut di lidah.

Jenis buah ini, kemudian dikembangkan di Selandia Baru hingga akhirnya Selandia Baru terkenal sebagai negara penghasil kiwi terbesar di dunia. Sampai saat ini sudah terdapat sekitar 10 jenis buah kiwi yang ditanam hampir di seluruh dunia termasuk di Amerika Serikat, Perancis, Italia, Spanyol, Chili, Australia, Afrika Selatan dan Rusia.

Baca juga:


Berdasarkan Penelitian yang dilakukan oleh Dr. Paul LaChance, Direktur 'The Nutraceuticals Insitute' yang juga profesor di Universitas Rutgers, Amerika Serikat, sebagaimana yang dimuat dalam 'Journal of the American College of Nutrition', menunjukkan bahwa dari 27 jenis buah yang umum dikonsumsi manusia, ternyata kiwi memiliki kepadatan nutrisi (nutrient density) paling tinggi.

Ukuran kepadatan nutrisi sangat umum dipakai oleh para ahli diet untuk mengukur nilai gizi bahan makanan tertentu, dibandingkan bahan makanan lain dalam porsi yang sama. Semakin tinggi kepadatan nutrisi suatu bahan makanan, semakin baik mutu bahan tersebut.

Buah kiwi sangat banyak diminati oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Mulai dari anak-anak, remaja sampai orang dewasa. Mengapa? Sebab buah kiwi memiliki ciri khas warnanya yang hijau yang menarik dan rasa yang cukup eksotis. Namun dibalik semua itu, khasiat buah kiwi bagi kesehatan dan kecantikan ternyata cukup besar sekali.

Pastinya kamu pernah dong mencicipi nikmatnya buah kiwi. Bila kita lihat bentuknya, sepintas buah kiwi ini lebih mirip dengan buah sawo. Bentuknya bulat lonjong, berwarna cokelat dengan bulu-bulu halus pada kulit buahnya. Rasanya agak asam manis. Daging buahnya berwarna hijau dengan biji-biji hitam kecil. Ada 2 jenis buah kiwi, yaitu kiwi hijau dan kiwi kuning keemasan.

Buah kiwi gold dan kiwi hijau termasuk salah satu jenis buah yang sangat baik untuk dikonsumsi sehari-hari demi menjaga kesehatan. Namun kenyataannya manfaat buah kiwi ternyata kurang populer di kalangan masyarakat Indonesia. Kondisi ini wajar karena buah kiwi dibanderol dengan kisaran harga yang terbilang mahal dan sering dianggap sebagai salah satu buah mewah.

Sebuah hasil penelitian juga menunjukkan bahwa buah kiwi kaya akan kandungan vitamin C. Bahkan, vitamin C di dalam buah kiwi ternayat jumlahnya lebih banyak bila dibandingkan buah jeruk yang dianggap sebagai penghasil vitamin C paling populer. Di samping itu, vitamin C yang terkandung dalam buah kiwi juga bersifat sebagai zat antioksidan yang mampu mencegah kerusakan sel.

Apa Saja Kandungan Dalam Buah Kiwi?


Buah kiwi dikenal sebagai penghasil vitamin C terbesar dibandingkan dengan buah-buahan yang lainnya. Nah dibawah ini adalah kandungan yang dimiliki buah kiwi per 100 gramnya.

  1. Protein: 0.99 gram.
  2. Air: 83,05 gram.
  3. Karbohidrat: 14.88 gram.
  4. Kalori: 61 kcal.
  5. Abu: 0.64 gram.
  6. Lemak: 0.44 gram.
  7. Magnesium: 30 mg.
  8. Fiber: 3.4 gram.
  9. Besi: 0.41 mg
  10. Vitamin C: 75.0 mg.
  11. Potassium, K: 332 mg.
  12. Vitamin A: 9 mcg.
  13. Calcium: 26 mg.
  14. Phosphorus, P: 40 mg.
  15. Niacin: 0.500 mg.
  16. Vitamin A: 175 iu.
  17. Retinol: 0 mg
  18. Sodium: 5 mg.
  19. Thiamin: 0.020 mg.
  20. Kolesterol: 0 mcg.
  21. Riboflavin: 0.050 mg.

Buah Kiwi juga mengandung actinidin, enzim alami yang dapat mengatasi sembelit. Asam askobin-nya melindungi tubuh dari demam dan nyeri persendian.

Manfaat Buah Buah Kiwi Bagi Kesehatan


1. Menangkal radikal bebas


Manfaat yang pertama buah kiwi adalah dapat menangkal radikal bebas. Kok bisa? Ya, sebab buah Kiwi sangat kaya kandungan antioksidan. Kandungan polifenol, karotenoid, dan enzim-enzim lain adalah kandnungan yang membentuk antioksidan yang berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang masuk dalam tubuh. Hasilnya, tubuh lebih sehat dan dapat terhindar dari banyak penyakit.

2. Mengurangi Potensi Pembekuan Darah


Tahukah kamu bahwa makan 2-3 buah kiwi sehari dapat mengurangi potensi pembekuan darah? Ya, buah kiwi ternyata telah terbukti mengurangi potensi pembekuan darah sebesar 18% dan mengurangi trigliserida sebesar 15%. Banyak orang mengambil aspirin untuk mengurangi pembekuan darah, tetapi hal ini menyebabkan banyak efek samping termasuk peradangan dan pendarahan usus. Buah kiwi memiliki manfaat anti-pembekuan yang sama tanpa efek samping.

3. Dapat mencegah kanker 


Buah kiwi juga dapat mencegah kanker. Para peneliti di inggris mengungkapkan bahwa, dengan mengkonsumsi buah kiwi setiap hari dapat bermanfaat dalam memperbaiki kerusakan pada DNA. Sedangkan kandungan antioksidannya mampu melawan dan membunuh sel-sel yang dapat menyebabkan kanker.

4. Membantu mengelola tekanan darah


 Penyakit jantung, stroke, dan hipertensi dapat muncul disebabkan karena adanya pengaruh tekanan darah yang tidak stabil. Terutama apabila tekanan darah tersebut cukup tinggi dan didukung dengan saluran pembuluh darah yang sempit.

Menurut para ahli, buah kiwi mentah mengandung senyawa kalium yang cukup tinggi. dipercaya kandungan kalium tersebut mampu melebarkan pembuluh darah, sehingga aliran darah akan berjalan dengan lancar.

Tidak hanya itu saja, kandungan kalium tersebut juga berkhasiat untuk mencegah serangan jantung. Sebab natrium (penyebab serangan jantung) dapat diturunkan kadarnya dengan mineral kalium tersebut.

5. Melancarkan sistem pencernaan


Diare, sembelit, dan disentri merupakan masalah pencernaan yang sering muncul akibat tubuh kurang asupan serat. Untuk mencukupi asupan serat, kamu dapat mengonsumsi buah kiwi secara rutin.
Menurut beberapa ahli gizi, buah kiwi mengandung serat yang cukup untuk memenuhi kebutuhan harian kamu. Tidak hanya mampu mengatasi sembelit dan diare saja, namun jika dikonsumsi secara rutin sistem pencernaan kamu jauh lebih sehat dan lancar.

6. Dapat melancarkan saluran pencernaan


Buah kiwi mengandung senyawa actinidin, nah senyawa ini mampu memecahkan protein di dalam tubuh sehingga akan lebih mudah untuk di serap oleh tubuh. Sedangkan kandungan serat di dalam buah kiwi mampu melancarkan saluran pencernaan sehingga buang air besar menjadi lancar, serta dapat mengatasi kembung. Jadi untuk kamu yang memiliki masalah pencernaan, buah kiwi dapat menjadi solusinya.

Manfaat Kiwi untuk Kecantikan


1. Baik Untuk Cegah Degeneras


Degenerasi kulit dapat menyebabkan munculnya berbagai macam masalah kesehatan dan kecantikan. Sinar matahari disinyalir sebagai penyebab utama degenerasi tersebut. Hal ini dibuktikan dengan beberapa orang yang mengalami kanker kulit setelah berjemur di siang hari.

Untuk mencegah efek buruk sinar matahari, kamu dapat mengonsumsi buah kiwi secara rutin. sebab buah ini mengandung vitamin C dan E yang bersifat antiosksidan. Sehingga mampu menangkal efek buruk radikal bebas.

2. Membuat Kulit Lebih Kenyal


Manfaat buah kiwi untuk kecantikan kulit yang yang kedua adalah membantu mengencangkan dan meningkatkan kekenyalan kulit. Mengapa? Buah kiwi kaya akan kandungan vitamin C yang dapat membantu tubuh untuk memproduksi kolagen. Nah, apa itu kolagen? Kolagen adalah jaringan ikat di dalam tubuh yang diproduksi untuk menjaga kulit tetap kencang dan kenyal. Produksi kolagen menurun sesuai dengan usia seseorang dan ini lah menyebabkan kulit keriput. Ini lah mengapa banyak perusahaan produk kecantikan menggunakan ekstrak kiwi untuk memperlambat penuaan kulit.

3. Menghaluskan Kulit


Buah kiwi adalah sumber vitamin E. Nah, vitamin E ternyata dapat bermanfaat untuk kecantikan kulit. Apa sih kegunaan vitamin E? Vitamin E digunakan untuk mengurangi garis wajah dan keriput. Penelitian telah menunjukkan bahwa vitamin E dapat mengurangi risiko kanker kulit. Jadi dengan kamu mengkonsumsi buah kiwi, ini akan membantu mengurangi kerutan dan keriput yang menjadi tanda penuaan kulit. Buah kiwi lebih efektif daripada menggunakan sunblock apapun. Mengkonsumsi kiwi tidak hanya membantu menghaluskan kulit, tetapi juga memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya.

4. Membuat Awet Muda


Manfaat Buah Kiwi Bagi Kecantikan

Nah salah satu manfaat lainnya dari buah kiwi untuk kecantikan kulit yang tidak kalah penting adalah sifat anti aging yang membuat menjadi lebih awet muda. Kok bisa?

Di dalam kandungan buah kiwi ini terdapat zat antioksidan yang tinggi yang dapat berfungsi untuk membantu menunda proses penuaan pada tubuh. Antioksidan akan membantu menetralisir radikal bebas yang merusak sel-sel kulit yang sehat dan akan mengubah tekstur kulit termasuk ketebalan, elastisitas dan kekencangannya. Kiwi berkhasiat untuk kecantikan kulit karena memiliki zat yang melawan radikal bebas.


0 comments

Post a Comment