Cara Pinjam Pulsa Operator Tri

Hutang pulsa ke operator bisa menjadi solusi jika pulsa di HP Anda telah habis dan disaat yang bersamaan Anda membutuhkan pulsa untuk nelpon, kirim SMS, atau bahkan mendaftarkan paket data.

Nah dalam postingan ini saya akan share cara pinjam pulsa darurat kartu Tri yang akan sangat berguna bagi Anda para pelanggan setia operator 3. Seperti halnya operator lain pada umumnya, operator Three juga menyediakan layanan pinjam pulsa siaga.

Jadi, untuk Anda pengguna kartu Tri yang mungkin sedang tidak memiliki pulsa sama sekali, Anda bisa mempertimbangkan untuk hutang pulsa ke operator. Berikut ini cara pinjam pulsa operator 3 yang bisa Anda coba.

Cara Pinjam Pulsa Darurat Operator Tri


Untuk diketahui, saat ini operator 3 telah menyediakan layanan pinjam pulsa yang dikenal dengan nama Balance Offer System Tri atau BOS Tri.

Layanan ini ditujukan untuk pelanggan setia kartu Tri yang membutuhkan pulsa darurat. Pinjaman pulsa akan masuk sebagai pulsa utama dan akan Anda bayar nanti saat melakukan isi ulang.

Cara mendapatkan pulsa darurat Tri:

  1. Silahkan dial *805# melalui menu panggilan di HP Anda.
  2. Kemudian pilih jumlah pulsa darurat yang ingin Anda pinjam. Pilihan nominal pinjam pulsa Tri yaitu Rp 5.000 (pengembalian Rp 6.000), Rp 10.000 (pengembalian Rp 12.000) dan Rp 20.000 (pembayaran Rp 24.000).
  3. Jika sudah memilih nominal pinjaman, silahkan tunggu SMS dari operator 3.

Syarat dan Ketentuan Mendapatkan Pulsa Darurat Tri


Sebelum meminjam pulsa 3, ada beberapa persyaratan yang perlu Anda ketahui. Ada baiknya Anda simak terlebih dulu syarat dan ketentuan yang berlaku agar proses pinjam pulsa 3 bisa diproses.

Beberapa syarat dan ketentuan pulsa darurat Tri sebagai berikut:

BOS Tri merupakan sebuah layanan dari Tri Indonesia untuk pelanggan prabayar Tri dalam bentuk penyediaan pulsa utama yang bisa dipakai oleh pelanggan dengan pengembalian kemudian pada saat isi ulang.

Pelanggan yang ingin menikmati layanan ini harus memiliki kriteria sebagai berikut:

  1. Kartu 3 Anda merupakan nomor prabayar
  2. Kartu 3 Anda telah diregistrasi dan divalidasi sesuai dengan peraturan terbaru.
  3. Kartu 3 Anda dalam keadaan aktif selama lebih dari 90 hari berturut-turut dan selalu isi ulang pulsa secara reguler.
  4. Jumlah pulsa yang akan diterima pelanggan akan ditentukan oleh Tri Indonesia sesuai kriteria diatas.
  5. Tri Indonesia akan mengirimkan pemberitahuan persetujuan jika aktivasi pinjam pulsa pelanggan disetujui.
  6. Tri Indonesia bisa dan berhak menolak permohonan pelanggan dengan kebijakan dan pertimbangannya sendiri.
  7. Pengembalian akan dilakukan secara otomatis pada saat pelanggan melakukan isi ulang pulsa
  8. Isi ulang pulsa lewat transfer KIKIPU atau KIKIDA tidak bisa digunakan untuk pengembalian layanan ini.
  9. Ada biaya adiministrasi saat pengembalian yang besarnya tertera ketika pelanggan membeli layanan BOS Tri.
  10. Semua biaya sudah termasuk pajak (PPN). 

Sebelum Anda pinjam pulsa ke operator Tri, pastikan Anda memenuhi syarat dan ketentuan seperti disebutkan diatas agar permohonan Anda bisa diproses oleh oprator.

Penutup


Cara Pinjam Pulsa Operator Tri

Demikian info cara mendapatkan pulsa darurat Tri, semoga informasi ini berguna bagi Anda yang sedang membutuhkan pulsa.

Sekedar informasi, hutang pulsa kartu Tri sebenarnya jauh lebih murah dibanding hutang pulsa Indosat. Untuk pengguna Indosat, semisal Anda pinjam pulsa Rp 10.000, maka jumlah yang harus dibayarkan adalah sebesar Rp 13.200.


0 comments

Post a Comment