Persyaratan Kredit Motor Agar di ACC

Dalam proses pengajuan kredit, termasuk kredit motor terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon debitur. Persyaratan tersebut meliputi kartu identitas (KTP), Kartu Keluarga (KK), Surat Nikah (bagi yang sudah nikah), dan parsyaratan tambahan lainnya.

Pada dasarnya setiap orang bisa mengajukan kredit, namun pengajuan tersebut tidak akan di acc oleh perusahaan pemberi pinjaman pembiayaan kendaraan manakala yang bersangkutan dinilai tidak memenuhi kriteria. Misalkan karena dianggap tidak mampu mengangsur atau karena adanya salah satu berkas persyaratan yang tidak disertakan.

Yang perlu jadi catatan, secara prosedur perusahaan pemberi pinjaman pembiyaan kendaraan mengharuskan calon debitur untuk melengkapi seluruh berkas persyaratan yang telah ditetapkan. Adapun beberapa persyaratan pokok dalam pengajuan kredit motor adalah sebagai berikut.

Syarat Kredit Motor


  1. Fotocopy KTP (suami/istri bagi yang sudah menikah)
  2. Fotocopy KK
  3. Fotocopy Surat Nikah (bagi yang sudah nikah)
  4. Fotocopy tabungan di bank 3 bulan terakhir (terkadang diharuskan)
  5. Surat Keterangan Domisili (bagi yang tempat tinggalnya tidak sesuai dengan KTP)

Jika Anda tidak punya riwayat kredit macet atau masalah pinjaman di bank, maka seharusnya pengajuan kredit Anda akan segera di acc begitu Anda sudah menyerahkan sejumlah persyaratan sebagaimana disebutkan diatas.

Namun demikian, atas dasar penilaian tertentu surveyor bisa saja 'menggagalkan' keinginan Anda untuk mendapatkan persetujuan kredit motor. Nah, dibawah ini beberapa tips untuk mengajukan kredit motor agar disetujui oleh perusahaan pemberi pinjaman.

Tips Agar Pengajuan Kredit Motor Disetujui


  • Komunikasi dengan baik
  • Katakan apa adanya (jangan berubah-ubah)
  • Jelaskan secara detail mengenai pekerjaan dan penghasilan Anda
  • Usahakan untuk bisa yakinkan surveyor mengenai kemampuan Anda untuk mengangsur (dengan bahasa yang tepat)
  • Jika tempat domisili berbeda dengan yang ada di KTP, maka Anda perlu meminta surat keterangan domisili dari Desa atau RT/RW
  • Jangan terkesan bahwa Anda sangat ingin pengajuan kredit tersebut di acc (meskipun sejatinya iya, tapi tetaplah bersikap biasa saja)

Penyebab Pengajuan Kredit Motor Tidak Disetujui


Sementara itu, ada beberapa penyebab pengajukan kredit motor tidak di acc padahal yang bersangkutan merasa mampu dan layak untuk di acc. Beberapa penyebab permohonna kredit di tolak antara lain sebagai berikut:

  • Pernah memiliki masalah tanggungan di bank atau lembaga keuangan lainnya
  • Ada berkas persyaratan yang tidak lengkap
  • Dinilai tidak mampu untuk menanggung beban angsuran bulanan (indikatornya dari rata-rata penghasilan calon debitur)
  • Ketika bertemu surveyor calon debitur banyak memberi jawaban yang berubah-ubah.

Penutup


Persyaratan Kredit Motor Agar di ACC
Ilustrasi kredit Motor

Demikian info ringkas mengenai proses pengajuan kredit motor serta tips agar mendapatkan acc. Semoga informasi ini berguna bagi Anda. Terakhir, kredit itu akan memberi beban bagi Anda, karenanya silakan pertimbangkan secara bijak sebelum memutuskan melakukan kredit.


0 comments

Post a Comment