Contoh Naskah MC Seminar

Untuk kalian yang mungkin saja dipercaya menjadi seorang MC pada acara seminar, pada kesempatan kali ini saya merasa terdorong untuk berbagi informasi mengenai contoh naskah MC acara seminar yang mungkin saja saat ini sedang sangat Anda perlukan untuk dijadikan sebagai bahan masukan atau referensi.

Baca : Tips Menjadi MC Agar Tidak Gerogi

Isi naskah MC untuk acara seminar sebenarnya tidaklah rumit. Bahkan, saya yakin Anda sudah tidak membutuhkannya lagi jika Anda sudah terbiasa menjadi MC di acara seminar. Namun, ceritanya akan berbeda jika selama ini Anda belum memiliki pengalaman menjadi MC dalam acara apapun. Nah, jika kondisinya demikian, maka contoh teks pembawa acara seminar dibawah ini akan sangat berguna bagi Anda.

Naskah MC Acara Seminar


Sebagai bahan masukan untuk Anda, berikut ini saya share sebuah contoh naskah pembawa acara seminar yang bisa Anda hafalkan sebelum agendanya dimulai.

SUSUNAN ACARA

Asalamu'alaikum Wr. Wb.

Yang kami hormati bapak
Yang kami hormati bapak …….
Yang kami hormati bapak
Yang kami hormati bapak .............................. beserta hadirin para peserta seminar yang berbahagia.

Puji syukur mari senantiasa kita panjatkan kehadirat Tuhan yang maha Esa atas limpahan rahmat, taufik, hidayah serta inayhnya kepada kita semua sehingga pada hari ini kita dapat berkumpul di aula ............... dalam kegiatan seminar potensi pertambangan dalam peningkatan pendapatan asli daerah degan tanpa ada halangan suatu apapun.

Mari kita awali dengan berdo'a kepada yang maha Esa, semoga acara ini dapat berlangsung dengan lancar tanpa suatu kendala apapun.
         
Selamat datang kami ucapan kepada seluruh peserta seminar yang hadir pada hari ini.seminar kita hari ini mengambil topik ...............................

Hadirin yang berbahagia, disini saya sebagai pembawa acara akan membacakan Susunan Acara pada hari ini. Adapun sususunan acara pada hari ini adalah sebagai berikut:

1. Pembukaan

Dan untuk membuka acara ini, marilah bersama-sama kita membaca Basmallah agar acara ini bisa berlangsung dengan lancar.

2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya

Acara yang selanjutnya adalah menyanyikan lagi Indonesia Raya. Kami harap parap hadirin berdiri sejenak untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya.

3. Laporan ketua panitia pelaksana seminar "....................."

Demikian tadi laporan ketua penyelenggara seminar.

4. Sambutan ....................... sekaligus membuka acara seminar secara resmi

Kepada Yth. bapak ........................... waktu dan tempat kami persilahkan.

Demikianlah sambutan sekaligus pembukaan secara resmi seminar sehari tentang potensi pertambangan dalam peningkatan pendapatan asli daerah oleh .........................

Para hadirin yang saya hormati, sebelum kita lanjutkan ke acara inti, kita akan istirahat sejenak selama 20 menit. Dan kepada seksi konsumsi kami harap bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Selanjutnya atas nama panitia saya menyampaikan trimakasi yang sebanyak-banyaknya kepada seluruh pihak yang dengan sukarela ikut membantu baik moril maupun materil atas terselenggaranya seminar hari ini. Semoga semua perbuatan baik nan terpuji akan mendapat balasan yang setimpal dari Tuhan yang maha Pemurah, Amin.

Para hadirn yang kami hormati, kita lanjutkan kembali ke acara selanjutnya acara inti seminar hari ini yakni seminar sehari tentang ............................................ yang akan segara kami serahkan sepenuhnya kepada saudara moderator selaku pembawa seminar yang dalam hal ini akan di pegang oleh saudara ..................

Dan sekali lagi, selaku panitia peyelenggara seminar ini, kami mengucapkan selamat mengikuti seminar semoga sukses. Atas nama panitia kami sampaikan terimakasih, dan mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kalimat atau ucapan yang kurang berkenan di hati para hadirin.

Akhir kata dari saya, Wasalammu'alaikum Wr. Wb.

5. Seminar

6. Pembacaan do'a

7. Penutup

Hadirin sekalian, marilah kita akhiri acara ini dengan membaca Hamdallah.

Baiklah, saya selaku pembawa acara pada siang hari ini apabila ada kesalahan dalam bertutur kata saya memohon maaf yang sebesar-besarnya.

Akhirul kalam... Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Baca juga: Contoh Naskah MC Acara Pengajian

Naskah MC

Nah demikianlah contoh naskah MC untuk acara seminar yang diharapkan bermanfaat bagi sahabat pembaca sekalian. Anda dapat menyesuaikan isi naskah diatas sesuai dengan jenis acara yang akan Anda pandu.


0 comments

Post a Comment